Dynasty Warriors 8 Xtreme Legends
*Gambar
ada di bawah keterangan
Force
: Shu
1)
關銀屏 Guan Yinping - Weapon:
Double-Edged Mace
Born : 204
Died : 271
2) 關興 (安國) Guan Xing (Anguo) - Weapon: Arm Blade
Born : ?
Died : ?
Guan Xing (Hanzi: 關興) adalah putra tertua Guan Yu.
Sewaktu kecil ia gemar bermain dan merupakan anak yang periang. Ketika beranjak
remaja, Guan Yu memimpin pasukan untuk menghadapi Cao Ren di Fan,
dan ia disuruh mengirim kabar baik untuk Liu Bei bahwa
ia berada di atas angin
dan memegang pertempuran ini. Tak lama kemudian ia kehilangan ayahnya, dan memutuskan
untuk bergabung dengan pasukan Liu Bei untuk menuntut balas kematian ayahnya, disana ia
bersaing dengan Zhang Bao hingga akhirnya keduanya berkawan baik dan
bersumpah saudara seperti ayah-ayah mereka.
Guan Xing berhasil membunuh Pan Zhang
dan mengambil kembali senjata ayahnya, Green Dragon dari tangan Pan Zhang.
Namun sayangnya ia tidak berhasil mendapatkan Red Hare karena kuda tersebut
sudah mati, konon karena tidak mau makan setelah kematian Guan Yu.
Guan Xing kemudian menjadi
salah satu andalan Zhuge Liang dalam misi kampanye konfrontasi dengan Wei Utara. Guan Xing tidak
berumur panjang, ia meninggal pada saat usianya sekitar 40 tahunan karena
sakit.
Meski memiliki istri, namun
ia tidak memiliki seorang putra kandungpun. Maka Guan Xing mengangkat anak.
Namun anak ini juga tidak memiliki anak kandung dan mengangkat anak. Pada
jatuhnya Shu, Pang Hui yang membonceng pasukan Deng Ai
mengumpulkan keturunan Guan Xing dan membunuhi mereka sampai habis. Dengan
demikian Guan Yu tidak memiliki keturunan dari Guan Xing.
3) 張苞
Zhang Bao -
Weapon: Wide Snake Sword
Born : ?
Died : ?
Zhang Bao (Hanzi: 張苞) adalah putra pertama dari Zhang Fei.
Ia adalah seorang panglima andalan Zhuge Liang
setelah generasi 5 Jenderal Macan. Bersama Guan Xing,
ia bersumpah mengikat persaudaraan seperti halnya ayah mereka.
Zhang Bao tidak berumur
panjang. Ia tewas saat mengikuti kampanye Zhuge Liang di Wu Zhang karena
terjatuh dari kuda saat sedang bersemangat mengejar musuh. Kepalanya bocor
karena terbentur sebuah batu.
4) 劉備 (玄德) Liu Bei (Xuande) - Weapon: Twin Swords
Born : 161
Died : 223
Liu Bei adalah seorang tokoh
terkenal di Zaman Tiga Negara. Ia lahir di Kabupaten Zhuo
(sekarang di wilayah provinsi Hebei), merupakan keturunan dari Liu Sheng, Raja Jing di
Zhongshan yang merupakan anak dari Kaisar Jing dari Han.
Dihitung-hitung, ia masih paman dari Kaisar Xian dari Han yang memerintah waktu
itu. Ia bernama lengkap Liu Xuande. Ia juga dikenal di kalangan Tionghoa Indonesia dengan nama Lau Pi yang
merupakan lafal dialek Hokkian.
5) 關羽 (雲長) Guan Yu (Yunchang) - Weapon: Crescent Glaive
Born : 160
Died : 219
Guan Yu adalah seorang jenderal
terkenal dari Zaman Tiga Negara. Guan Yu dikenal juga sebagai Kwan
Kong, Guan Gong, atau Kwan Ie, dilahirkan di kabupaten Jie, wilayah Hedong
(sekarang kota Yuncheng, provinsi Shanxi), ia bernama
lengkap Guan Yunchang atau Kwan Yintiang.
Guan Yu merupakan jenderal
utama Negara Shu
Han, ia bersumpah setia mengangkat saudara dengan Liu Bei (kakak
tertua) dan Zhang
Fei (adik terkecil).
6) 張飛 (益德) Zhang Fei (Yide) - Weapon: Serpent Pike
Born : ?
Died : 221
Zhang Fei (Hanzi:張飛),bernama lengkap Zhang Yide (張益德 / 张翼德), saudara angkat termuda dari Liu Bei dan Guan Yu dan
seorang panglima perang terkenal pada Zaman
Tiga Negara. Dalam novel Kisah
Tiga Negara karangan Luo Guan Zhong. Di kalangan Tionghoa Indonesia, ia
dikenal juga dengan nama Tio Hoei.
7) 趙雲 (子龍) Zhao Yun (Zilong) - Weapon: Dragon Spear
Born : 168
Died : 229
Zhao Yun adalah seorang
jenderal terkenal dari Zaman Tiga Negara. Ia terakhir mengabdi pada
negara Shu Han.
Ia lahir di Zhending (sekarang kabupaten Zhengding, provinsi
Hebei). Zhao Yun bernama lengkap Zhao Zilong.
Pertama mengabdi kepada Gongsun Zan,
ia kemudian tidak menyerah kepada Yuan Shao
yang menaklukkan Gongsun Zan. Setelah itu, ia bertemu Liu Bei dan
memutuskan untuk mengabdi kepadanya. Setelah Liu Bei wafat
ia menjaga Liu
Chan sampai akhir hayat.
8) 諸葛亮 (孔明) Zhuge Liang (Kongming) - Weapon: Feather Fan
Born : 181
Died : 234
Zhuge Liang adalah ahli
strategi militer Tiongkok yang terkenal pada periode Tiga
Kerajaan (220–280 AD). Ia menjabat sebagai perdana menteri Shu Han dengan
kaisarnya bernama Liu
Bei. Ia bernama lengkap Zhuge Kongming dan nama julukan Wòlóng, juga
dikenal sebagai Cukat Liang atau Kong Beng di kalangan Tionghoa Indonesia. Ia adalah salah satu tokoh
sentral di balik berdirinya Tiga
Kerajaan.
9) 姜維 (伯約) Jiang Wei (Boyue) - New Weapon: Double-Edged Spear
Born : 202
Died : 264
Jiang Wei adalah seorang
jenderal dan ahli strategi Tiongkok pada Zaman
Tiga Negara. Ia pada awalnya mengabdi kepada Cao Rui, ia
lalu mengabdi kepada Shu Han karena muslihat Zhuge Liang.
Ia bernama lengkap Jiang Boye. Ia menjadi penerus Zhuge Liang.
Jiang Wei dilahirkan pada
zaman Han akhir. Ayahnya adalah seorang prajurit yang terbunuh pada pemberontakan
Qiang. Ia memiliki segala hal yang dimiliki untuk menjadi pendekar di abad
kedua. Ia lebih hebat dari Zhao Yun dan konon mewarisi sebagian ilmu dari Zhuge Liang.
10) 關平
Guan Ping -
Weapon: Great Sword
Born : ?
Died : 219
Guan Ping adalah anak
pertama jenderal militer Tiongkok abad ke-3, Guan Yu. Pada
maza Zaman Tiga Negara, ia menduduki jabatan militer
dalam Shu Han.
Tidak banyak yang diketahui mengenai Guan Ping kecuali bahwa ia dan ayahnya
ditangkap di sebelah barat Maicheng (麦城,
terletak di sebelah tenggara Dangyang, Hubei pada masa kini)
oleh pasukan Wu
Timur pada tahun 219
dan segera dieksekusi. Menurut buku Kisah
Tiga Negara, Guan Ping adalah anak angkat Guan Yu, di mana ia diadopsi pada
usia 17 tahun setelah diminta oleh ayahnya sendiri untuk membantu Guan Yu.
11) 關索
Guan Suo - Weapon:
Nunchaku
Born : ?
Died : ?
Guan Suo adalah anak ketiga
dari Guan Yu,
adik dari Guan
Ping dan Guan
Xing. Keberadaannya sering dianggap sebagai karangan Luo
Guanzhong saja, atau sebagai anak perempuan Guan Yu. Di dalam novelnya,
Guan Suo hanya muncul saat kampanye selatan Zhuge Liang.
Diceritakan dirinya terluka sehingga baru kali ini dia bisa menemui Liu Bei. Akan
tetapi sudah terlambat, Liu Bei sudah meninggal, maka ia mendatangi Zhuge
Liang.
12) 鮑三娘
Bao Sanniang - Weapon: Bladed
Yo-yo
Born : ?
Died : ?
Sumber : Wikipedia dan Koei Wiki
Tidak ada komentar:
Posting Komentar